Desain Hemat Energi Rumah Modern


Memang belum banyak ditemukan rumah hemat energi di Indonesia, tapi di luar negeri seperti di Sydney contohnya, bisa ditemukan rumah yang mengaplikasikan prinsip-prinsip hemat energi pada rumahnya.Site rumah terletak di lingkungan padat penduduk dan terletak di ujung tebing 100 meter di atas permukaan laut. Dinding berbentuk sirip membagi fungsi rumah antara ruang privat dan publik. Ruang tamu utama rumah dirancang untuk menghubungkan area taman dan laut, mengambil keuntungan dari bentukan geometris balok yang melebar ke arah tebing. Penempatan dinding struktural, kaca transparan tinggi, serta bentuk atap telah didesain secara cermat untuk menciptakan ruangan yang berlimpah cahaya matahari alami, ventilasi yang nyaman, privasi, dan sekaligus mendapatkan pemandangan indah. 
Rumah telah dirancang untuk menjadi thermallu efficient, dengan penggunaan lantai beton, masonry walls di area ground floor untuk menyediakan massa thermal. Hydronic under-floor heating digunakan di living area untuk menyediakan udara hangat saat musim dingin. Lantai berwarna hitam di living area menyerap panas dan mengurangi pantulan dari air laut. Louvres tinggi dan ceiling fan digunakan untuk memasukkan udara dan cahaya alami ke dalam seluruh ruangan. Sub floor rainwater tanks dengan kapasitas 5000 liter menyuplai air untuk toilet, jalur air untuk menyiram tanaman, dan mencuci baju. Rumah dan taman ini mudah dihuni dan sangat ekonomis dalam hal efisiensi energi dan keberlanjutan. Rumah ini memberikan pemiliknya sebuah rumah yang nyaman dan indah di mana terdapat pemandangan indah sekaligus hemat energi.









dan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Desain Hemat Energi Rumah Modern"

Posting Komentar