Konsep Kamar Tidur di Ruang Sempit


Mendekorasi kamar tidur minimalis boleh dibilang tantangan untuk mendapatkan suasana istirahat yang benar-benar nyaman. Seperti yang sering kita bahas bahwa untuk membuat sebuah ruangan terlihat lebih luas, hal yang paling tepat adalah menggunakan cat dinding berwarna cerah. Ini berlaku untuk semua ruangan termasuk kamar tidur.
Jika kamar tidur cukup sempit maka cara paling efektif untuk membuatnya terasa nyaman adalah dengan membatasi fungsi ruangan. Dalam hal ini membatasi fungsi ruang dapat diartikan sebagai langkah preventif yang menitikberatkan fungsi kamar tidur sebagai tempat beristirahat, sehingga furnitur yang digunakan juga sebatas yang ada hubungannya dengan aktivitas tidur.
Untuk desain interior kamar tidur minimalis yang paling penting adalah memprioritaskan ruangan secara fungsional. Jika memang kamar ukurannya sempit dan tidak memungkinkan untuk menampung furnitur ukuran besar, maka tidak perlu memaksakan diri memasukkan perabot yang banyak makan tempat. Hal ini justru akan membuat kamar menjadi berantakan, sesak, dan ‘penuh’. Memanfaatkan area kamar tidur secara efektif dan efisien merupakan keputusan yang tepat. Misalnya dengan menempatkan furnitur atau aksesoris yang benar-benar mendukung kenyamanan saat tidur. Perabot-perabot yang tidak pernah digunakan sebaiknya dipindahkan ke lemari khusus atau diletakkan di gudang supaya tidak menambah kesan sempit pada kamar tidur.
Untuk fasilitas sirkulasi udara pada kamar tidur minimalis sebaiknya dipasang jendela yang ukurannya agak besar dengan sistem bukaan. Jendela besar ini tentunya sangat berguna untuk memperlancar lalulintas udara agar kamar tidur tidak terasa pengap. Dengan jendela besar paparan sinar matahari dapat langsung masuk ke kamar. Jendela yang menggantikan fungsi dinding sekaligus bisa membuat kamar tidur terasa lebih luas.
Memaksimalkan fungsi kamar juga bisa dilakukan dengan memisahkan benda-benda yang jarang dipakai dan yang sering dipakai. Pisahkan barang-barang tersebut pada tempat yang berbeda agar lebih cepat menemukannya saat ingin dipakai sewaktu-waktu. Lemari merupakan perabot yang keberadaannya sangat penting dalam kamar tidur, sementara ukuran lemari sendiri cukup besar. Agar tidak terlalu makan tempat sebaiknya lemari ditempatkan pada posisi strategis. Lebih bagus lagi jika lemari berbentuk segitiga sehingga dapat memanfaatkan sudut ruangan.
Selain warna dan penempatan furnitur, hal lain yang mempengaruhi desain interior kamar tidur minimalis adalah wallpaper. Meskipun tidak termasuk kebutuhan mutlak, wallpaper mampu memberi nuansa indah pada kamar tidur. Jika kamar tidur minimalis sebaiknya menggunakan wallpaper yang simple dengan ukuran standar. Wallpaper yang terlalu besar akan mereduksi seluruh ruangan sehingga kamar terlihat semakin sempit.
Berikut beberapa konsep yang mungkin bisa dijadikan referensi:









dan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Konsep Kamar Tidur di Ruang Sempit"

Posting Komentar